Minggu, 09 Maret 2014

JKT 48

Yang mencinta Fortune Cookies
Masa depan tidak akan seburuk itu
Hey hey hey mengembangkan senyuman
`Kan membawa keberuntungan

Fortune cookies berbentuk hati
nasib lebih baiklah dari hari ini
Hey hey hey hey hey hey

Janganlah menyerah dlm menjalani hidup
akan datang keajaiban yang takterduga bla bla bla bla bla bla

 OMG tau gk guys,gw dpt inspirasi nulis blog ini bukan karena gw abis nulis tulisan tentang para Transgender yang cantik,tapi karena gw baru aja dari Lawson kampus gw yakni UBM hehehehehe sekalian promosi huhuhuhu.Karena saat ini,blog bodoh gw akan membahas tentang JKT48!

Singkat cerita gw lagi jajan di Lawson itu,dan setiap hari gw mulai akrab dengan musik yg biasanya di putar di Lawson.Nama sebuah grup idola yakni JKT 48 sudah tak asing ditelinga gw.Entah sejak kapan gw jadi sedikit hafal lagu "Fortune Cookies".Dan ini pun berakibat gw sering membeli cookies (dlm hal ini brownies sih) karena membayangkan lezatnya cookies disaat siang hari bolong yang membosankan.

(My Friend Andrian,who is a die-hard Fans of JKT48;Credit:Andrian Juliano James)

Teman karib gw pun nge-fans berat bahkan ampe mati dia mungkin bs nge-fans mulu ama jkt48.Dan "Virus" JKT48 ini ternyata mewabah dipertelevisian Indonesia beberapa bulan terakhir ini.Salutttt!

JKT mengawali debut nya yang indah pada sekitar tahun 2011.JKT48 adalah wujud perpanjangan tangan dari AKB 48 di Jepang.JKT memiliki konsep yang sama yakni grup musik dengan personel yang banyak dan semuanya wanita.JKT48 juga menjadi yang pertama diluar Jepang untuk mengusung konsep Idol Group dari AKB48.AKB sendiri disini merupakan kependekan dari Akibahara,sebuah daerah di Jepang.Sedangkan seperti yang kita tahu JKT disini kependekan dari Jakarta.

JKT48 menarik personel lewat jalur pemilihan atau audisi.Tidak seperti AKB 48,JKT48 tidak mengaruskan bahwa personel harus orang Indonesia.Namun setidaknya,personel harus tinggal di Indonesia.Audisi pertama diikuti oleh 1200 wanita.dan hanya 51 (sekitar 5% dari total awal) yg berhasil lolos ke babak kedua.Rentang usia mereka yang mengikuti audisi adalah 12-21 tahun.

(JKT48`s personal Theater,this is where you can watch them everyday)

Pada tanggal 17 desember 2011,JKT 48 akhirnya memulai debut mereka di acara lokal "MTV Ampuh".Selanjutnya,berhubung dengan konsep "idola kalian yg bisa ditemui setiap hari" atau bagi para penggemar JKT 48,bisa bertemu dengan mereka setiap hari di pertunjukan mereka.Kita bisa menikmatinya di lantai 4 fX Lifestyle X'nter Jakarta.Menurut Wikipedia dan sumber lain,teater ini berkapasitas 210 tempat duduk,sisa 30 harus rela berdiri.JKT48 hanya tampil sekali sehari pada hari kerja, pada pertunjukan malam pukul 19.00. Dua pertunjukan digelar setiap harinya pada hari Sabtu/Minggu dan hari libur, pertunjukan siang pukul 14.00 dan pertunjukan malam pukul 19.00.


JKT 48 tidak hanya tampil di Indonesia.Namun juga di negara Jepang yg merupakan pelopor AKB48.JKT48 tampil di Saitama Super arena,arena yang sama saat WWE datang ke Jepang tahun 2005  dimana Triple H mengalahkan Edge untuk mempertahankan Gelar Kelas Beratnya saat itu.

Album (Sumber:Wikipedia)

Singel

  1. "River" (11 Mei 2013)
  2. "Yuuhi wo Miteiru ka? (Apakah Kau Melihat Mentari Senja?)" (3 Juli 2013)
  3. "Fortune Cookie Yang Mencinta (Fortune Cookie in Love)" (21 Agustus 2013)
  4. "Musim Panas Sounds Good!" (26 November 2013)
  5. "Flying Get" (5 Maret 2014)

DVD

CD promo

Oh iya karena yang diatas kurang up to date,JKT 48 per Maret 2014,mengeluarkan album baru berjudul "Flying Get".Ini fotonya!

Koplak banget gw emg wkwkwkwkwk.Meskipun gw bukan fans dari JKT 48,Setidaknya paying respect thd mereka yang telah berkarya.Okey guys,itu dia tadi artikel gw tentang JKT 48.Semoga terhibur,dan sukses terus untuk JKT 48!Ganbatte!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar